Ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu (PHP)

Ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu (PHP) memiliki sejuta daya tarik yang bisa meluluhkan hatimu dan penampilannya bisa dikatakan keren apalagi bisa membuatmu terbang melayang sampai ke langit ketujuh sehingga membuatmu tertarik kepadanya.

Egois cowok ini sangatlah tinggi memang benar orangnya asyik dan mudah mengekspresikan perasaannya salah satunya super romantis tetapi cenderung bersifat dominan yang memegang kendali hubungannya atau ingin dirinya berkuasa penuh terhadap apapun dan tidak ada dalam kamusnya ingin dikendalikan oleh ceweknya bahkan ada kecenderungan dalam hubungannya selalu menyulut adanya konflik daripada komunikasi 2 arah.

Kenapa cowok ini bersifat dominan? tujuannya ingin mengambil kontrol penuh dan bisa dengan leluasa mau di bawa ke mana hubungannya tergantung kenyamanan dan moodnya, contohnya bila ceweknya ingin membangun hubungan serius kedepannya maka cowok ini minta putus secara sepihak atau langsung meninggalkannya karena cowok ini hanya ingin mencari hubungan yang sesaat bersifat senang-senang, menyenangkan dan sementara.

Ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu (PHP) tidak mau dekat dengan kehidupan personal ceweknya

Cowok ini merasa tidak nyaman apabila memiliki kedekatan dirinya dengan kehidupan personal ceweknya sehingga selalu menghindar agar tak terikat dan bebas berhubungan dengan siapa saja tanpa perlu permisi dengan ceweknya, inilah jurus yang selalu digunakan oleh cowok ini.

Contohnya menolak ajakan ceweknya untuk bergabung bersama teman-teman dekat ceweknya karena berkumpul bersama teman-teman dekat ceweknya sebagai tahap awal untuk terlibat lebih jauh dan ajakan berikutnya pasti bertemu dengan orangtua ceweknya, inilah yang ditakuti oleh cowok ini.

Setelah menolak diri tidak mau berkumpul dengan teman-teman dekat ceweknya, jurus lainnya cowok ini lebih memilih untuk menjalani tidak ingin hubungannya di ketahui oleh orang lain atau bahasa kerennya “hubungan tanpa status”.

Memang cowok ini super romantis tetapi keromantisannya supaya kamu terbius untuk tidak menanyakan kejelasan hubungan tapi bila kamu tetap bertanya soal status pasti cowok ini akan menghindar dan takkan bisa memberikan jawaban yang jelas.

Cowok ini memang pandai menunjukkan kemesraan dan keromantisannya di hadapan ceweknya dan tidak malu-malu menunjukkannya di depan orang lain, cowok ini bisa memperlihatkan tampak begitu tergila-gila dengan ceweknya dan tidak segan-segan melontarkan berbagai macam ribuan janji manis yang keluarkan dari mulutnya seperti keinginan untuk menikahi, pernikahan yang mewah hingga berjanji memberikan ini dan itu.

Tetapi sayangnya perilaku kemesraan dan keromantisannya hanya sebuah jurus untuk meluluhkan hatimu supaya dirimu menjadi terlena dan tidak lagi menanyakan status hubungannya mau dibawa kemana walaupun kamu sudah sangat merasa dekat dan berharap lebih darinya karena tujuan cowok ini hanya ingin di lihat “lebih” di balik aksi romantisnya dan memiliki tujuan tersembunyi di belakangnya.

Contohnya mau dianggap sebagai cowok super mesra dan romantis di depan cewek-cewek khususnya cewek cantik, hanya sekadar mencari teman jalan, hanya memanfaatkan ceweknya setelah merasa sukses ditinggalkan, hanya mengincar uangnya saja karena ceweknya berasal dari keluarga kaya, supaya terlihat keren dan macho di depan teman-temannya hingga parahnya hanya mencari kepuasan nafsu dengan mengajak ceweknya hubungan badan di luar nikah.

Jurus lainnya yang paling sering dilakukan cowok ini adalah tidak pernah jelas mengungkapkan kegiatan aktivitas kesehariannya, walaupun terlihat sangat sibuk sekali dan memiliki panggilan khusus yang umum untuk ceweknya seperti “cantik, sayang, beib, love, sexy, manis” bukan supaya terlihat romantis tetapi supaya tidak salah menyebutkan nama ceweknya karena cowok ini memiliki banyak cewek di belakangmu.

Perhatikan pula ketika jalan bersamamu tidak pernah lepas ponselnya dari tangannya selalu saja sibuk, orangnya memiliki banyak teman-teman cewek di sosial medianya bahkan timeline-nya dipenuhi dengan komentar-komentar dari cewek-cewek, cowok ini tidak malu untuk berkenalan dan menjalin obrolan hangat dengan cewek yang baru dikenal di sosial media.

Kesimpulan ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu (PHP):

Pandai menunjukkan kemesraan dan keromantisannya yang bisa meluluhkan hati tetapi memiliki tujuan tertentu di balik aksi romantisnya dan bersifat dominan ingin mengambil kontrol penuh supaya bisa dengan leluasa mau dibawa ke mana hubungannya tergantung kenyamanan dan moodnya. Selalu menghindari kedekatan personal yang mengarah pada romantisme dan membangun kebersamaan agar tidak terikat dan bebas berhubungan dengan siapa saja tanpa perlu permisi dengan ceweknya.

Terima kasih sobat sudah berkunjung dan memberikan waktu luangmu untuk sejenak membaca ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu, jangan lupa membookmark atau berbagi artikel ini ke teman-temanmu, semoga bermanfaat dan menjadi kebaikan untuk kita semua. Sobat ada tanggapan lain?

22 komentar untuk “Ciri-ciri cowok pemberi harapan palsu (PHP)”

  1. Wah wah, ciri ciri nya pas dha kek yg skg jalan sama saya… hehe… hehe
    Akhirnya bisa ambil keputusan yg bijak buat kedepannya..
    Cwoq PHP emank bener” Ga banget dhe

  2. Cowok php itu kalo ngmong selalu bagus-bagus, membuat cewek luluh sampai suka pada dia. Tapi ternyata dia tidak menyampaikannya dengan hati, biasanya kata-kata manisnya cuma di mulut. Membuat si cewek salting dan salah sangka, mengira dia benar-benar suka. Padahal itu hanya fiktif belaka 🙂

  3. mahadyatmika kusuma

    cara mengenali cowok php itu dia biasanya sering berjanji tapi tidak mau menepati, karena memberi janji sama dengan memberi harapan. orang yang tidak konsisten juga bs dsebut php.

  4. cara mengenali cowok itu php atau tidak
    kenali ia lebih dekat kalau ia suka ingkar janji,banyak omong tp g ada actionnya, dkt dg banyak cewek,plin plan ya bisa jd ia cwok php
    atau coba aja minta kenalin keluarganya kalau dia berani mungkin ia adalah cwok yg g php

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top