Basic skill untuk membangun pondasi cinta

kisah cinta sejati

Basic skill untuk membangun pondasi cinta dengan menguasai metode karakteristik cinta agar hubungannya berkembang dan tumbuh secara optimal, mulai dari memperhatikan hal-hal kecil hingga belajar untuk memahami pasangannya dengan cara mengidentifikasi kebutuhan dan karakter pasangannya, ada waktunya bisa bersikap fleksibel atau tidak egois.

Setiap hubungan cinta pasti memiliki dinamika dan tantangan tersendiri, bahwa kita bisa beradaptasi atau mencontoh sebagian kecil cara yang pernah digunakan oleh pasangan lain, lalu dimasukkan di dalam hubungan cinta kita seperti bagaimana mereka menghadapi suatu masalah maupun cara penyelesaiannya sampai menjaga keharmonisan dan kemesraan hubungan cintanya.

Mencontoh sebagian kecil caranya mereka disebabkan belum tentu semua cara yang mereka gunakan bisa diaplikasikan ke dalam hubungan kita, hal itu tergantung dari situasi dan kondisi yang terjadi di dalam hubungan cinta kita dengan mereka tidaklah sama apalagi kebutuhan dan karakter diri kita maupun pasangan belum tentu sama dengan mereka.

Mencontoh sebagian kecil caranya adalah bagian dari metode karakteristik cinta, disini kita bisa mulai aware mengenai pentingnya hubungan cinta yang kita miliki bersama pasangan. mulai dari tahapan mengenali, membaca, mempelajari dan mengevaluasi untuk mengidentifikasi kebutuhan dan karakter pasangan agar perannya dalam menjalani hubungan cinta dapat berjalan lancar.

Hubungan cinta yang baik dan sehat di dalamnya ada karakter membimbing dan memandu melalui proses belajar tumbuh kembang bersama-sama, dari sana kita bisa mengenali karakter diri pasangan kita seperti apa, terutama bagaimana pasangan kita dalam mengatur emosinya akan menentukan bagaimana jalan hubungan cinta kedepannya.

Kemampuan dasar ini harus dimiliki di awal sebuah hubungan cinta sebagai pondasi ikatan yang kuat harus dibangun sejak awal dalam menjalin hubungan cinta dibuktikan dengan adanya komitmen dan keseriusan dari kedua pasangan.

Ada beberapa basic skill untuk membangun pondasi cinta yang wajib kita pelajari terutama bagi kita yang menginginkan keromantisan dan kemesraan hubungan cintanya:

Pertama, apa niat dan tujuan kita dalam menjalin hubungan cinta, bahwa arahan ini bisa memberikan kepada diri sendiri maupun pasangan untuk mencapai goal atau meraih tujuan dalam hubungan cintanya. Setelah itu kita bisa mengukur kemampuan pasangan kita maupun diri sendiri untuk mengaplikasikan peran di dalam hubungannya melalui observasi karakter, bakat, minat, kelebihan maupun kekurangan.

Kedua, adakalanya pasangan memiliki suatu masalah dalam hidupnya, disini kita bisa memposisikan diri sebagai tempat untuk menumpahkan keluh kesahnya atau jadilah pendengar yang baik, jangan lupa ikutsertakan hati yang tulus di dalamnya dengan memberikan dukungan yang nyata seperti meluangkan waktu untuk menemani dan mendengarkan masalahnya agar pasangan kita bisa melewatinya dengan sukses atas masalah yang dihadapinya.

Ketiga, hubungan cinta tidak hanya menyangkut perasaan saja melainkan ada di dalamnya bentuk tindakan yang nyata seperti memberikan contoh secara langsung kepada pasangannya, bahwa adakalanya tindakan secara verbal bisa membuat pasangan tidak mengerti apa maksud kita.

Tetapi alangkah baiknya juga melakukannya secara langsung untuk meningkatkan pemahaman apa yang kita maksudkan, misalnya ingin pasangannya perhatian sama kita maka kita duluan memberikan perhatian kepadanya.

Terakhir, memberikan dukungan secara nyata apapun yang terjadi di dalam hubungan cinta, posisikan diri kita sebagai pendukung nomor satu bagi pasangan kita tetap berada disampingnya atau tidak meninggalkannya seorang diri ketika menghadapi suatu masalah atau momen-momen penting.

Yakinkan kepada pasangan bahwa dia bersama kita bisa menghadapi tantangan apapun melalui memberikan rasa nyaman, kasih sayang dan apresiasi tanpa batas, baca juga hal sederhana yang disebut cinta.

Kesimpulan basic skill untuk membangun pondasi cinta:

Supaya optimal dalam membangun dan mengembangkannya dengan menguasai metode karakteristik cinta melalui cara mengenali, membaca, mempelajari dan mengevaluasi hubungannya buat mengidentifikasi kebutuhan dan karakter pasangannya. Basic skill untuk membangun pondasi ikatan yang kuat dengan memperhatikan niat dan tujuan awal ingin menjalin cinta, menjadi pendengar yang baik dan memberikan contoh secara langsung atau perilaku yang positif juga memberikan dukungan secara nyata atas dirinya untuk keberhasilan hubungan cinta ke depannya.

Terima kasih sobat sudah berkunjung dan memberikan waktu luangmu untuk sejenak membaca basic skill untuk membangun pondasi cinta, jangan lupa bagikan artikel ini ke teman-temanmu, semoga bermanfaat dan menjadi kebaikan untuk kita semua. Sobat ada tanggapan lain?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top